Bupati Mukhlis Basri Hadiri Perayaan Isra Mi'raj di Tugu Sari Sumberjaya

Bupati Lampung Barat Hi Mukhlis Basri meresmikan Masjid Al Fatah Kelurahan Tugu Sari Kecamatan Sumberjaya pada Sabtu 25 Juni 2011.....

Bupati Lampung Barat Hi Mukhlis Basri meresmikan Masjid Al Fatah Kelurahan Tugu Sari Kecamatan Sumberjaya pada Sabtu 25 Juni 2011 kemaren. Peresmian Masjid Al Fatah tersebut bersamaan dengan Perayaan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW , pada kesempatan tersebut Bupati Mukhlis Basri  sebagai rasa kebersamaan dengan masyarakat setempat menyumbang dana untuk pembangunan TPA di lingkungan masjid tersebut sebesar Rp.5.000.000,- Bupati Mukhlis Basri juga menyantuni sebanyak 25 anak-anak yatim piatu yang berada di sekitar lingkungan setempat.

Dalam sambutannya pada perayaan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW, Bupati Lampung Barat Hi Mukhlis Basri mengajak segenap kaum muslimin dan muslimat di daerah tersebut untuk menjadikan perayaan Isra Mi’raj sebagai evaluasi guna menyempurnakan ibadah Sholat . Perayaan Isra Mi’raj juga dapat dijadikan momentum untuk lebih dapat memperbaiki kehidupan , baik di bidang ibadah,akhlak dan juga di bidang ekonominya,

Perayaan Isra Mi’raj di Masjid Al Fatah Tugu Sari yang berlangsung pada malam hari tersebut diisi dengan tausiah Ustad Drs Asep Kholis Nur Jamil dari Bandar Lampung  dan dihadiri sekitar 300an masyarakat dari Lingkungan Margalaksana I,II dan III juga dihadiri Lurah Tugu Sari Syukri dan Camat Sumberjaya Yedi Ruhyadi ( foto Duta Suhanda , @MahameruFMLiwa Lampung Barat )

0 Response to "Bupati Mukhlis Basri Hadiri Perayaan Isra Mi'raj di Tugu Sari Sumberjaya"

Posting Komentar