Gerak Jalan Menuju Pemilu di Lampung Barat

Menyongsong pelaksanaan Pemilihan Umum (Pemilu) pada 9 April 2014 mendatang, Minggu 9 Maret 2014 Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Lampung Barat menggelar kegiatan Gerak Jalan yang bertemakan "Gerak Jalan Menuju Pemilu Yang Jujur Dan Adil" .

Gerak Jalan yang diikuti 500an Peserta tersebut dilepas secara resmi oleh Wakil Bupati Lampung Barat Makmur Azhari dengan start dari depan Lapangan Merdeka Pasar Liwa menuju Lapangan Pemkab lampung Barat di Way Mengaku .

Wakil Bupati dalam sambutannya mengatakan kegiatan Gerak Jalan Menuju Pemilu Yang Jujur Dan Adil ini dilaksanakan serentak di seluruh Indonesia oleh KPU Kabupaten/Kota dan KPU Propinsi dimaksudkan sebagai penyebarluasan Informasi mengenai pelaksanaan Pemilu yang akan dilaksanakan pada 9 April 2014,lebih lanjut Makmur Azhari mengatakan bahwa kegiatan Gerak Jalan Menuju Pemilu Yang Jujur Dan Adil juga sebagai informasi kepada masyarakat Pemilih di Kabupaten Lampung Barat bahwa Pemilu Legislatif itu adalah hak warga negara yang telah mempunyai hak pilih untuk menggunakan hak nya dengan bebas,jujur dan adil .

Acara Gerak Jalan Menuju Pemilu Yang Jujur Dan Adil di Lampung Barat dihadiri Kapolres AKBP Eko Widiyanto,Kasdim 0422/LB Mayor Sofrianes , ketua Panwaslu Radityo juga dihadiri Panitia Penyelenggara Kecamatan PPK se Kabupaten Lampung Barat dan Pesisir Barat ( duta suhanda@MahameruFMLiwa)

  Insert_Wakil_Bupati_-_Gerak_Ja.Lan Menuju Pemilu Yang Jujur Adil

0 Response to "Gerak Jalan Menuju Pemilu di Lampung Barat "

Posting Komentar