“Satu lagi kesempatan berkolaborasi dengan musisi hebat. Aku berterimakasih kepada Mas Badai yang sudah memberikan lagunya buat aku,” kata Ika.
Single ini berkisah tentang ketegaran seorang wanita menghadapi penghianatan lelaki yang dicintainya. Meski terus memaafkan kesalahan sang kekasih, namun pada akhirnya ia yang harus kembali menerima rasa sakit karena ditinggal pergi tanpa alasan.
Tahun ini, selain melepas single “Tanpa Alasan”, Ika juga sempat merilis single religi bertajuk “Mencintai Dia” pada bulan Ramadhan yang lalu. Selain itu, promo album “Let’s have Fun” banyak memberikan kesibukan kepada Ika.
“Alhamdulillah lagu-laguku yang ada di album ‘Let’s Have Fun’ bisa diterima dengan baik,” ujar Ika yang sempat membuat tiga video klip lagunya di enam lokasi berbeda di Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB).
Ika Putri adalah salah satu penyanyi yang sudah mengawali kariernya di dunia musik sejak tahun 2001. Perjalanan Ika di dunia seni sudah dimulai sejak tahun belia di tahun 1992. Tahun 2001, lewat lagu “Pelangi yang Hilang”, penyanyi yang bernama lengkap Ika Putri Widyaningtyas itu dinominasikan dalam AMI Sharp Awards 2002.
Di tahun yang sama, Ika juga didapuk sebagai Duta Indonesia untuk Shanghai Music Asia Festival, dan meraih juara II. Sepanjang karier profesionalnya sebagai penyanyi, Ika telah menelurkan empat buah album, yakni album self tittle “Ika Putri” (2001), “Terlahir” (2004), “Repackage Terlahir” (2006), dan “Self Titled Ika Putri” (2010). Tahun 2012, Ika memutuskan bergabung di bawah bendera NAGASWARA. Dan pada Oktober 2013, Ika meluncurkan album berjudul “Let’s Have Fun.”
0 Response to "Tanpa Alasan - Ika Putri "
Posting Komentar