Alf D’ Bat’s - Cinta Terdua

ALF FATTAH“THE VOICE INDONESIA” AKHIRNYA MEMBENTUK BAND
Adalah Alf D‘Bats, grup anyar yang empat anggotanya terhitung bukan ‘pemain baru’ di blantika musik.  Beranggotakan; Alf pada vocal. Ary Dowenk; gitar. Bato; Bassis dan Feby pada drum.  Kolaborasi skill bermusik yang mengiringi vocal lantang sang vokalis yang sudah teruji di ajang adu bakat The Voice, di peringkat tiga pilihan coach Arman Maulana, mengusung Alf D’Bats  dalam konsep band,   berbasic rock & roll dengan sentuhan pop.

Di tengah industri musik tanahair yang tengah terpuruk tak berdaya, begitu banyak karya musik  menjadi terabaikan.  Industri musik tak lagi menjanjikan ladang  subur bagi pelaku-pelakunya.  Tetapi bagi Alf D’ Bat’s, justru baru saat inilah mereka mendapat kesempatan untuk merilis album perdana.  Langkah awal  membuka lembaran karya, menorah satu titik dalam sejarah perjalanan industri musik kita.

Tentang Mimpi Yang Terjawab

“Album ini adalah salah satu jawaban dari mimpi-mimpi saya selama ini,” ungkap Alf, sang vokalis yang sudah punya jam terbang rutin tampil di panggung sebagai solois. Penampilan dan warna vokalnya pun tak lagi asing, memiliki karakter vocal yang unik dan sudah teruji di ajang adu bakat Indonesian Idol di duapuluh empat  (24) besar  tahun 2005 dan masuk finalis di tiga  (3) besar di tim Arman Maulana di ajang  The Voice Indonesia tahun lalu.

Supporting nama-nama besar rekan musisi papan atas Indonesia seperti; Armand Maulana, Andy/rif, Roy Jeconiah, Ivan JPI, Glenn Fredly, Giring Nidji, Sherina, Firman Idol, Judika, Once, Ian Antono, Ahmad Albar dan lainnya, menjadi energi  hebat yang membawa motivasi bagi mimpi panjangnya selama ini. Dan di bulan November tahun ini, mimpi itu terwujud. Sebagai rasa syukur dan rasa cinta akan profesi yang diyakininya, Alf memberi judul album perdana ini sebagai JAWABAN SEBUAH MIMPI. Mengingat, betapa sulit dan berlikunya perjalanan karir hingga sampai ke titik impiannya, memiliki band sekaligus memiliki album.

“Mungkin Tuhan memberi rejeki untuk mimpi saya di saat suasana industri musik tidak seperti tujuh atau lima tahun lalu, dimana ladang musik begitu menjanjikan di sisi pasar. Semua mengalir, menjadi bagian dari perjalanan karir yang saya tekuni,” kisah Alf yang kesehariannya sangat religius, tak pernah meninggalkan shalat. Bagi Alf, bergabung dalam sebuah band, butuh waktu panjang sebagai penjajakan untuk saling menemukan  kecocokan di semua sisi, agar kontribusi setiap personelnya mencapai hasil maksimal yang diharapkan.
“Kalau dulu saya tinggal nyanyi. Sekarang, ada tiga teman yang memberi masukan dan sumbangan pemikiran, membentuk semangat baru yang buat saya punya pengalaman berbeda yang belum pernah saya dapat sebelumnya.”

Andil besar Ary Dowenk yang sempat jadi motor grup Whizzkid, chemistry Alf seakan klik, bagai gayung bersambut. Hampir setahun mereka menggodok delapan lagu untuk album perdana ini. Peran Batoks mengisi bass dan gebukan drum Feby, melebur vocal Alf, menjadi kesatuan yang tak terpisahkan, menjadi kemasan grup band.

Hingga lahirlah Alf D’ Bat’s, dengan karya-karya terpilih mereka. Di antaranya; Sisca Belia (cipt. Ary D/Alf). Penipu Hati (cipt. Ary D/Alf/Ayhat), Ku Ingin Dirimu (cipt. Alf/Gieta) dan In My Way (cipt. Alf/Ary D/Gieta). Empat lagu indah ini sudah siap di hantar dalam bentuk visual lewat video klip garapan sutradara Atta dan Rimo Bustomi. Sebagai single hit I, terpilih Ku Ingin Dirimu, dan single hit kedua yakni “CintaTerdua” (cipt. Ary D/Fahmi) diharapkan bisa mewakili segmen pasar yang lebih majemuk dengan sentuhan ‘rasa’ bumbu slow rock  Melayu. Sementara  tak kalah menarik tiga lagu lainnya; Setengah Manusia (cipt. Ary D/Alf/Gieta), Karena Dia  dan Bunga (cipt. Ary D). Sebagai bonus track, tembang In My Way bisa dinikmati dalam versi disco.

Tentang Alf D’ Bat’s

Memilih nama untuk sebuah grup band, tergolong gampang-gampang susah. Pilihan ‘nama’ yang inginnya bisa mencerminkan karakter musik, aliran hingga life style. Bagi Alf dan personelnya, mengaku cukup mudah karena mereka mengambil beberapa huruf dari nama para personel.   Alf D’Bat’s adalah kepanjangan dari Alf Fatah, Feby (additional drummer yang biasa menangani album laris Project Pop) , Dowenk dan Batoks (additional bassist project album Andra & The Backbone dan juga Project Pop).
“Gak bisa disangkal, akhirnya kita juga nemu Alf D’ Bat’s, sesuai dengan kebiasaan-kebiasaan kita yang kayak kalong, inspirasinya ke luar kalo malam hari, “  komentar Alf penuh canda.
Menurut Gieta Gerungan, selaku produser dan pemilik lebel XP Production, album JAWABAN SEBUAH MIMPI , mendapat respon cukup baik di kalangan pihak sponsor.  Di atas kertas, 4000 keping CD sudah di pesan. “Dengan begitu, kami cukup yakin, bisa melemparnya ke pasar yang  lebih luas,” ungkapnya.
“Kita cuma bisa prihatin kalau tempat-tempat hiburan dan café-café,  hanya bisa memutar lagu-lagu import dikarenakan produk local tak bisa bersaing seramai produk luar. Mudah-mudahan album Alf D’ Bat’s, salah satunya bisa mengisi kekosongan itu.” jelas wanita pengusaha yang energik ini.
@MahameruFMLiwa
Alf_dbats_-_Cinta_Terdua_.html?

0 Response to "Alf D’ Bat’s - Cinta Terdua "

Posting Komentar