Wanita
kelahiran Aceh ini mengawali karirnya di bidang musik sejak tahun 2009, dia
adalah peraih dua gelar pendidikan: Bachelor of Applied Science (Bachelor Arts)
dari Universitas Queensland, Brisbane, Australia, dan Sarjana Psikologi (S.Psi)
dari Universitas Indonesia merupakan putri kedua mantan Penjabat Gubernur Aceh
Tarmizi A. Karim. Kegemarannya dalam bermusik tidak hanya di ekspresikan
melalui dunia tarik suara tapi dituangkan pula dalam menciptakan lirik dan
lagu. Tak ingin karyanya hanya di nikmati di Tanah Air, Rara juga sedang
menjajaki pembicaraan untuk pendistribusian di Malaysia, Brunei Darussalam dan
Singapura.
Kegigihan
dan keinginannya yang kuat untuk mewujudkan eksistensi di dunia musik patut di
apresiasi, hal inilah yang memotivasi Rara untuk merilis beberapa album indie
dan single sejak tahun 2009 antara lain album yang bertajuk “Denganmu”
berisikan 10 lagu bernuansa pop yang 9 darinya adalah lagu ciptaannya sendiri,
album bernuansa etnik “Seulanga” di tahun 2011, dan album “Banda Aceh Kota
Madani” di tahun 2015 sebagai dukungan kepada Kota Banda Aceh sebagai World
Islamic Tourism, dimana seluruh lagunya merupakan ciptaan Rara sendiri.
Untuk
urusan single tak kalah banyak, sebut saja tembang “Ibuku” yang diciptakannya
telah di bawakan oleh Haddad Alwi feat Farhan. Lagu ini terbilang sukses dan
banyak diminati oleh penikmat musik tanah air. Single “Bersama sahabat” yang
sempat jadi soundtrack film animasi upin-ipin, single berjudul “Puasa” yang
digarap bersama Rindra dan Fadly grup Band PADI yang dinyanyikan oleh Lana
Nitibaskara menambah daftar kreatifitasnya dalam bermusik. Pada Ramadan 2012
lalu, Rara meluncurkan klip “Ya Rasulullah” yang juga lagu ciptaannya sendiri.
Lagu ini kemudian menjadi salah satu lagu dari Album “Kidung Cinta Untuk Ayah
Bunda” (tahun 2014) yang di garap oleh Haddad Alwi bekerja sama dengan KFC.
Lagu ciptaan Rara lainnya yang termasuk didalam album ini adalah lagu “Bintang
Kecil” yang dinyanyikan oleh Anti, Haddad Alwi dan Rara sendiri. Selain itu
Rara juga menyanyikan soundtrack film layar lebar “Ada Surga di Rumahmu”
bersama Ustad Sulthanel dalam lagu “She’s My Mother”. Serta salah satu lagu
bernuansa politik yang ia nyanyikan bersama Haddad Alwi berjudul “Jokowi Jangan
Kau Ragu” di tahun 2015 sehingga Ia bersama Haddad Alwi diminta untuk mengisi
acara di TransTV dan SCTV.
Rara juga pernah mengisi berbagai
acara antara lain wawancara di beberapa radio Jawa Barat & Aceh ; HUT Kota
Banda Aceh tahun 2009 dan 2014, Pesta Rakyat Indonesia Brisbane Australia tahun
2010, mengisi backing vokal Katon Bagaskara di Brisbane Australia tahun 2010,
Friday Jazz Night Ancol bersama Fadly Padi group dan Bintang Indiarto Group
tahun 2011, Charity untuk Lapindo yang di selenggarakan oleh Walhi di Bundaran
HI bersama Fadly Padi tahun 2011, HUT ESQ 165 tahun 2011 dan 2015, Peringatan
10 tahun Tsunami Aceh dengan membawakan lagu “Thanks to The World” (Cipt.Rara
Tarmizi) pada 26 Desember 2014 yang dihadiri oleh Pejabat Negara dan perwakilan
NGO serta negara tetangga. Lagu Thanks to The World juga pernah digunakan
sebagai lagu pengiring acara Peringatan Tsunami di Metro TV.
Bagi
Netizen di tanah air, nama Rara Tarmizi sudah tak asing lagi. Salah satu cover
lagu yang dibawakannya yaitu “Price Tag – Jessie J” telah dilihat lebih dari
600.000 orang dan mendapatkan 5.000 likes. Bahkan sampai dengan saat ini
lagunya masih sering di request dan di putar di beberapa radio terutama di Aceh
dan Subang.
Rara
Tarmizi saat ini sedang fokus pada single terbarunya “Remember Allah” yang
dirilis untuk menyambut bulan Ramadhan di tahun 2015 dimana pendistribusiannya
dalam tahap penjajakan kerjasama dengan beberapa radio dan televisi lokal,
bahkan sudah ada permintaan dari beberapa pihak media untuk mendistribusikan
video klip maupun lagu ciptaannya di Malaysia, Brunei Darussalam dan Singapura.
Harapan Rara dengan lagu ini setiap orang semakin mengingat Allah setiap saat
terutama di bulan Ramadhan.
0 Response to "Rara Tarmizi - Remember Allah"
Posting Komentar