Bupati Lampung Barat Parosil Mabsus Berserta Rombongan melakukan kunjungan kerja Ke Pekon Mekar Jaya Kecamatan Gedung Surian Dan Kecamatan Air Hitam, Senin,08/01/18.
Dalam Acara Tersebut Selain Bupati Lampung Barat Juga Dihadiri Oleh Wakil Bupati Mad Hasnurin, Ketua DPRD Edi Novial , Forkopimda, Camat, Tokoh Masyarakat,Tokoh Adat ,Tokoh Agama Dan Masyarakat.
Dalam sambutan Bupati Lampung Barat Parosil Mabsus menyampaikan pihaknya meminta masayarakat untuk mendukung program pembangunan yang telah dibangun selama kepemimpinan Bupati Periode 2012-2017.Untuk mewujudkan program tersebut tidaklah mudah maka dari itu dimulai dari pekon yang tentunya harus saling bersinergi. “saya mohon dan dukungan kepada semua masyarakat agar dapat mendukung program pemerintah lima tahun mendatang, mudah-mudahan apa yang menjadi program kami bisa terealisasi mulai dari pembangunan, pendidikan dan kesehatan”,Ungkapnya.
Selanjutnya dimasa kepemimpinnay program bedah rumah dan juga bantuan kepada petani kurang mampu akan kembali dilanjutkan. “tentunya dalam distribusi tersebut nantinya akan ada prosedur yang diterapkan supaya pendistribusian tepat pada sasaran”,Imbuhnya.
Selanjutnya Parosil Mabsus meresmikan Gedung Ketahanan Pangan yang ditandai dengan pemotongan pita yang kemudian melanjutkan perjalanan bersilaturahmi ke kecamatan Air Hitam.
“Atas Nama Pemerintah Kabupaten Lampung Barat mengucapkan berterima kasih dan bersyukur kerena masyarakat bisa bersinergi dari semua kalangan berkumpul dan bersatu dalam membangun Lampung Barat. saya juga berpesan kepada Peratin agar kita dapat berbagi peran mana yang menjadi tanggung jawab Peratin dan mana yang menjadi tanggung jawab pemerintah dalam membangun pekon,” harap Parosil .
Seperti Nawacita Presiden RI membangun dari pinggiran maka konsep membangun itu harus dari pinggiran agar tercipta Lampung Barat yang HEBAT selain itu prioritas lainnya adalah pembangunan,pendidikan dan kesehatan.”saya mempunyai program mulai tahun ajaran baru siswa sd sederajat –smp sederajat akan dibantu tiga stel seragam tidak hanya itu akan ada pengangkatan kepada guru honorer dengan syarat-syarat yang telah ditentukan oleh pemerintah,kemudian untuk mahasiswa yang masuk di perguruan tinggi kedokteran akan dibantu oleh pemerintah sampai lulus tentunya dengan syarat dan ketentuan setelah lulus bisa mengabdi dilambar demi menciptakan lambar sehat”Jelasnya.Dibidang pertanian akan diadakan subsidi pupuk untuk petani miskin dan juga bedah rumah nanti akan disurvei siapa masyarakat yang layak menerima bantuan tersebut.”kedepan program yang sudah ada dari pemimpin yang lama akan dipertahankan dan ditambah seperti dalam bidang kerohanian dan pembangunan masjid tentunya butuh kesinambungan agar pembangunannya Merata” kata Parosil. @MahameruFMLiwa
Home » Air Hitam »
Gedung Surian »
Mad Hasnurin »
Parosil Mabsus
» Bupati Parosil Mabsus Wujudkan Konsep Membangun Dari Pinggiran Agar Tercipta Lampung Barat HEBAT
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 Response to "Bupati Parosil Mabsus Wujudkan Konsep Membangun Dari Pinggiran Agar Tercipta Lampung Barat HEBAT "
Posting Komentar