NSG Music Recordings kembali merilis sebuah lagu terbaru untuk pencinta musik tanah air. Kini giliran Rapper, Willy Winarko, yang hadir dengan Single ketiga setelah sukses merilis Suara Perjuangan (featuring Dara) dan Percaya (featuring Kamga 'DEKAT serta menjadi Featured Rapper untuk Rinni (Independent Girl), Melisa Putri Only You), dan Christy Karina (All My Girls). Single terbaru Willy Winarko yang bertajuk BAPER ini mungkin judulnya terdengar Cheesy namun sesungguhnya bermuatan lirik yang dalam. Bercerita tentang pergulatan batin seseorang yang ingin mengakhiri kisah cinta yang tak lagi manis namun pasangannya selalu membuat baper sehingga sulit untuk mengambil keputusan. Sebuah kisah yang cukup realistis dialami oleh banyak orang dan Willy Winarko dibantu NSG dan Lintang Wardani berhasil menuangkan kerumitan kisah tersebut dalam barisan lirik di lagu Baper.
Berbeda dengan dua Single terdahulu dari Willy Winarko yakni Suara Perjuangan dan Percaya yang lebih organik dengan sentuhan gitar akustik, Baper hadir dalam nuansa Trap-Hop yang lebih gelap namun tetap Ear-Catching dan Easy-Listening. Kemampuan Rap dari Willy Winarko dengan Flow yang Drake-Esque dan kehadiran vokal manis Cici Fani di bagian Hook membuat lagu ini menjadi renyah untuk dinikmati. Baper menjadi karya yang menunjukkan kedewasaan Willy Winarko dalam bermusik. Semoga Baper bisa menjadi Anthem untuk generasi Baper danbisa dinikmati oleh segala kalangan mesikpun mengusung Genre Rap. @MahameruFMLiwa Willy_Winarko_-_Baper.html?
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 Response to "Willy Winarko - Baper"
Posting Komentar