Kado Spesial HUT Lampung Barat ke-23,Persilab Juara Liga Nusantara Wilayah Lampung

Jelang Hari Ulang Tahun Kabupaten Lampung Barat yang ke-23 pada 24 September 2014 mendatang , satu kado istimewa dipersembahkan Persatuan Sepak Bola Indonesia (PSSI) Kabupaten Lampung Barat (Persilab) . "Tim Sepak Bola PSSI Lampung Barat mengukir sejarah dengan menjuarai Liga Nusantara Wilayah Lampung , ini tentu prestasi yang membanggakan bagi dunia olahraga sepak bola Lampung Barat , kata Aho Wijaya Ketua PSSI Lampung Barat kepada Mahameru FM Kamis 4 September 2014 . " Tim PSSI Lampung Barat menang 1-0 atas Garuda FC Kota Bandar Lampung di Final Liga Nusantara kemarin jam 16.00Wib 4 September di Stadion Way Halim Bandar Lampung , kemenangan ini adalah sebuah kado spesial yang kami persembahkan untuk Lampung Barat yang akan berulang tahun ke-23,"  kata Aho!

Bambang salah satu Pengurus PSSI Lampung Barat mengungkapkan kegembiraanya Persilab menjuarai Liga Nusantara Wilayah Lampung . " Kita bergulir ke divisi I , artinya Persilab berhak mewakili Propinsi Lampung untuk pertandingan di Wilayah se-Sumatera Bagian Selatan (Sumbagsel) , insya Allah tour laga ke berbagai Propinsi di wilayah tersebut akan mulai akhir tahun 2014 ini, kata Bambang . Kemenangan ini adalah berkat peran semua pihak , Pak Aho selaku Ketua juga segenap Pengurus PSSI Lampung Barat , Manajer Tim Frans Sinatra , juga doa semua pencinta sepak bola di Lampung Barat , " Kemenangan ini adalah kado yang spesial untuk Lampung Barat , demikian Bambang

Sebelum menundukkan Garuda FC Kota Bandar Lampung 1-0 di Final , Persilab di Babak Penyisihan menghentikan Persilamtim (5-1), kemudian mengkandaskan Karya Wiata (2-1)
, Kesebelasan Tanggamus dipermalukan dengan skor telak (6-0) , selanjutnya menang adu pinalti di babak semifinal lawan Bandar Lampung FC (5-3) dan menang 1-0 atas Garuda FC di Final . untuk To Scorer juga dipegang pesepak bola dari Persilab yaitu Yudi dengan 7 gol @MahameruFMLiwa

0 Response to "Kado Spesial HUT Lampung Barat ke-23,Persilab Juara Liga Nusantara Wilayah Lampung "

Posting Komentar