Tentang SEGARA
Hadir dengan single perdananya Melepas Senja dan mendapat sambutan
hangat di Industri Tanah Air. Kini Segara melanjutkan langkahnya untuk
menancapkan lebih kuat karakternya sebagai penyanyi solo. Musisi yang juga
gemar menulis ini kembali dengan menghadirkan single keduanya bertajuk
Menyambut Fajar.
Menyambut
Fajar
“Dada tarasa lapang, tidak
ada impitan. Cahaya telah aku temukan. Jelas, terang benderang. Kau hadir di
tengah kekalutan. Kau berhasil menyambung nafasku. Kau lekatkan lagi kepingan
jiwa yang sempat berpencar. Kini aku utuh, aku lengkap. Kau telah menggiring
pagi di antara malam yang berkelanjutan. Kau pacu jantung ini di saat raga
lemah tak berdaya.”
Menyambut Fajar merupakan single kedua Segara. Lagu ini memiliki nuansa gitar yang kental
diiringi dengan alunan strings yang
mendayu. Menyambut Fajar bercerita tentang seseorang yang telah menemukan “fajar”
di dalam hidupnya. Setelah ia lama menyendiri, ternyata ada seseorang yang
dapat mengembalikan cahaya yang tengah meredup.
Di setiap potongan liriknya terdapat ungkapan kebahagian.
Karena seseorang yang baru menemukan “fajar-nya” merasa sangat bersyukur. Ia
tidak menyangka bahwa ia masih dapat menemukan seseorang yang rela ikut memikul
beban hidupnya. Ia juga tidak menyangka bahwa cahaya yang sempat musnah, dapat
kembali menyeruak.
Menyambut Fajar merupakan kelanjutan dari kisah Melepas
Senja. Sebenarnya kedua lagu tersebut memiliki satu kesamaan. Senja dan fajar
memiliki cahaya serupa namun dengan makna yang berbeda. Senja hadir sebelum
mentari ditelan malam, sedangkan fajar hadir mengembalikan cahaya yang sempat tenggelam.
0 Response to "Segara - Menyambut Fajar"
Posting Komentar