Bermula dari inisiatif keempat musisi perempuan Indonesia – tERe, FiA (Pop The Disco), Riry (ex-SHE), dan Sara (Pop The Disco) – yang memberanikan diri untuk menyediakan ruang bagi komunitas musisi perempuan sejak tanggal 28 Oktober 2014 lalu, kini Sisterhoodgigs akan segera memasuki usia satu tahun sejak awal didirikannya.
Sisterhoodgigs merupakan sebuah wadah yang didirikan agar para musisi perempuan dapat mengembangkan potensi, menjadi diri sendiri dan berekspresi secara bebas. Selama satu tahun kemunculannya, Sisterhoodgigs telah menghelat 11 Acoustic Session yang rutin diadakan setiap satu bulan sekali, di mana dalam setiap acaranya melibatkan sejumlah musisi perempuan, baik yang sudah dikenal maupun yang potensial. Acoustic Session Sisterhoodgigs selalu diadakan dengan konsep kolaboratif dengan semangat sharing and jamming.
Menandai satu tahun perjalanannya, Sisterhoodgigs juga merilis anthem resmi mereka, berjudul “Bersinarlah”. Lagu ini diciptakan, diaransemen oleh tERe, serta diproduseri tERe dan FiA, dengan pesan sederhana yang sangat mengena. Melalui lagu ini, komunitas Sisterhoodgigs ingin menginspirasi siapapun agar berani berkarya untuk "menyinari" dunianya. Anthem “Bersinarlah” ini sendiri merupakan kolaborasi dari 47 musisi perempuan yang pernah berbagi rasa di panggung Sisterhoodgigs.
Mereka adalah : tERe, FiA Pop The Disco, Sara Pop The Disco, Riry, Sita Nursanti, Nina Tamam, Dea Mirella, Melanie Subono, Kikan, Astrid, Enno Lerian, Dea Ananda, Bonita, Yacko, Endah, Baina Ivo, Nadya Fatira, Sheryl Sheinafia, Nessa Adverta, Evony Arty, Tiwi Sakuhachi, CJ, Icez Poprock, Devi Poprock, Adel Poprock, Vaness Poprock, Asya Beilys, Irene Beilys, Sella Beilys, Misi Beilys, Amanda, Aisyah Pops n The Beat, Monic Pops n the Beat, Clarissa Pops n the Beat, Resha Pops n the Beat, Velly Annisa Voices, Agy Pallo, Ria Apel, Sisil, Sheila, Yuyi, Qoqo SHE, Yayo SHE, Mizthree Apel, Asri Hardjakusumah, dan Nia Aladin.
Tepat pada hari ulang tahun komunitas Sisterhoodgigs, Rabu, tanggal 28 Oktober 2015 , anthem “Bersinarlah” dibawakan secara live untuk pertama kalinya pada acara yang bertajuk “Time to Shine Concert”, di Street Gallery, Pondok Indah Mall, Jakarta, pukul 19.00 sampai selesai. “Time to Shine Concert” juga dimeriahkan oleh sejumlah musisi perempuan seperti SHE, Pia (ex-Utopia), kolaborasi tERe dan Nia Aladin, Pop The Disco, Nadya Fatira, Pops n The Beat, Apel, PopRock, dan masih banyak lagi.
Di samping penampilan musik, Sisterhoodgigs juga mengadakan Song Auction (Lelang Lagu) di mana sebagian hasil yang didapat digunakan untuk mendukung penyediaan mesin jahit bagi komunitas seniman topeng, melalui Rumah Harapan Melanie Subono.
Terus dukung musisi perempuan untuk berani berkarya!
@MahameruFMLiwa
Home » Lagu
» Kolaborasi 47 Musisi Perempuan dalam Lagu “Bersinarlah” Setahun Berkarya Komunitas Sisterhoodgigs
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 Response to "Kolaborasi 47 Musisi Perempuan dalam Lagu “Bersinarlah” Setahun Berkarya Komunitas Sisterhoodgigs"
Posting Komentar