Mari Bergoyang "Lungo Esuk Mulih Esuk (Pergi Pagi Pulang Pagi) " Bersama Didi Kempot

Siapa yang tidak tahu dengan living legend campursari Indonesia yang satu ini. Ya, Didi Kempot merupakan salah satu pioneer musik campursari di Indonesia, bahkan nama besarnya sudah meluas ke negara luar seperti Suriname.

Didi Prasetyo atau yang lebih dikenal sebagai Didi Kempot lahir di Surakarta, dan merupakan putra dari pelawak terkenal kota Solo yaitu Ranto Edi Gudel (Almarhum), yang lebih dikenal dengan nama Mbah Ranto. Didi Kempot bersaudara dengan Mamiek, pelawak senior Srimulat.

Di tahun ini Didi Kempot merilis single barunya yaitu "Lungo Esuk Mulih Esuk". Lagu ini merupakan lagu dari band Armada yang berjudul "Pergi Pagi Pulang Pagi" yang di remake oleh Didi Kempot menjadi berbahasa Jawa dengan nuansa campursari. Dengan musik dan vokal khasnya, Didi Kempot membuat lagu ini menjadi semakin hidup, membuat siapapun yang mendengarnya menjadi ingin bergoyang.

Mari bersiap untuk bergoyang bersama Didi kempot!
@MahameruFMLiwa M

0 Response to "Mari Bergoyang "Lungo Esuk Mulih Esuk (Pergi Pagi Pulang Pagi) " Bersama Didi Kempot"

Posting Komentar