Seperti
apakah cinta yang suci itu? Tanyakan kepada pasangan anda. Tanyakan
kepada orang terdekat anda, sahabat anda. Masih belum ketemu
jawabannya? Kalau begitu tanyakan saja kepada Kris Monte, penyanyi
pop bersuara merdu. Dalam liriknya, beliau sedikitnya memberikan
definisi singkat tentang seperti apa cinta suci itu.
Pertama,
cinta suci adalah cinta yang butuh banyak pengorbanan. Ya, apa
artinya cinta tanpa pengorbanan? Kita sendiri sudah melihat banyak
sekali pengorbanan yang dilakukan pasangan yang rela berkorban untuk
cinta mereka.
Kedua,
cinta tumbuh dalam perbedaan. Klise jika menganggap bahwa banyak
persamaan, disitu akan tumbuh cinta, tidak selalu. Justru cinta
tumbuh subur di tengah perbedaan karena tugas cinta sebenarnya adalah
untuk menyatukan semua perbedaan dan saling melengkapi satu sama
lain.
Karakter
suara Kris Monte yang jernih, tanpa terasa pas untuk menyanyikan lagu
ini. Tanpa embel-embel hiasan tehnik vokal tertentu, namun vokal Kris
ibarat cakar elang yang mampu meraih nada-nada dari rendah ke tinggi.
Dinamikanya mumpuni, dan yang pasti cocok dengan jenis musik tipikal
pop balada, menambah kesan yang dalam dari lagu ini.
Meski
lagu ini terkesan spesifik untuk hubungan cinta mesra antara
laki-laki dan perempuan, namun single "Cinta Suci" ini juga
bisa direaliasikan dalam hubungan manusia antar manusia. Bagaimana
lewat lagu ini, manusia saling berkorban untuk sesamanya, meskipun
mereka berada dalam perbedaan, dari suku, agama ras dan adat
istiadat.
Semoga
dengan single "Cinta Suci" ini, kita makin disadarkan bahwa
Cinta adalah kunci dari semua konflik dan muara dari semua
permasalahan. @MahameruFMLiwa
0 Response to "Belum Ketemu Jawaban Apakah "Cinta Suci" Itu ? Ayo Dengar Single Anyarnya Kris Monte !"
Posting Komentar