Festival Hijau Lampung Barat, Bentuk Dukungan Kampanye Liwa Go Green

Mengintensifkan kampanye kegiatan diruang terbuka hijau, memberikan ruang ekspresi kesenian di ruang terbuka hijau dan menjadikan ajang interaksi antar kelompok masyarakat Badan Lingkungan Hidup dan Kebersihan Pertamanan Kabupaten Lampung Barat Minggu 2 Nopember 2014 kemaren menggelar kegiatan Festival Hijau. Nervi Juarsa Kepala Bidang Pertamanan BLHKP selaku Ketua Panitia mengatakan beberapa kegiatan yang dilaksanakan dalam kegiatan Festival Hijau adalah Fun Bike ( Sepeda Santai ), Aksi Menggambar Tingkat SD, Kreasi Daur Ulang Sampah tingkat SMP, SMA/SMK dan Hari Bersih .

Kegiatan Festival Hijau kata Nervi adalah kegiatan massal mendukung kampanyekan Liwa Go Green. Festival Hijau adalah gagasan dari Forum Komunitas Hijau yang difasilitasi oleh Pemerintah Kabupaten Lampung Barat dan segenap warga kota Liwa, diharapkan kegiatan Festival hijau dapat meningkatkan kesadaran masyarakat untuk terus melanjutkan dukungannya melalui peran serta aktif menjaga kebersihan lingkungan .

Sementara itu Bupati Lampung Barat yang diwakili  Asissten II Sekretariat Pemkab Lampung Barat Noviardi Kuswan ketika membuka Festival Hijau mengapresiasi Forum Komunitas Hijau yang telah menggagas kegiatan Festival Hijau dan telah menjadi partner pemerintah kabupaten dalam menggerakan dan melibatkan masyarakat dalam program pelestarian Lingkungan kota Liwa . Bupati Lampung Barat mendukung acara Festival Hijau karena kegiatan tersebut adalah sebagai kelanjutan Program Pengembangan Kota Hijau agar kota Liwa menjadi kota yang ramah Lingkungan dan berkelanjutan dengan mengambil tema Semangat Warisan Budaya Baru .  

Fun Bike yang merupakan Salah satu Kegiatan Festival Hijau diikuti 50an Anggota Liwa Gowes Community (LGC) dengan rute sejauh 15km mulai dari Komplek Pemda-SD3 Way Mengaku-Gang Garpu-Lingkungan Seranggas-melintasi Jemabatan Gantung-PLN Rayon Liwa-Asrama Polisi-Jalur Sawah-Pekon Wates-Pekon Padang Dalom-Komplek Islamic Centre Liwa- Komplek Pemda
@MahameruFMLiwa

0 Response to "Festival Hijau Lampung Barat, Bentuk Dukungan Kampanye Liwa Go Green "

Posting Komentar