Mulyadi Irsan Dilantik Sebagai Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Inovasi Daerah Propinsi Lampung

Bupati Drs Hi Mukhlis Basri Bersama Ir Mulyadi Irsan Kepala Dinas PU Lampung Barat.




Hari ini 10 Npember 2014 secara mengejutkan Gubernur Lampung M Ridho Ficardo kembali merolling jajaran kabinetnya . Tercatat sebanyak 22 Pejabat yang menduduki jabatan yang baru . Nah satu diantara 22 pejabat yang dilantik pagi tadi adalah Mulyadi Irsan Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kabupaten Lampung Barat yang dipercaya Gubernur Muda tersebut untuk menduduki jabatan Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Inovasi Daerah Propinsi Lampung .Acara pengambilan sumpah jabatan dan pelantikan pejabat struktural Esselon II di Lingkungan Pemprov Lampung di Lapangan Korpri komplek perkantoran Pemprov Lampung tersebut dilaksanakan usai upacara peringatan Hari Pahlawan di tempat yang sama

Mulyadi Irsan kepada Mahameru FM Liwa Senin 10/11 mengatakan bahwa jabatan baru tersebut merupakan amanah yang wajib disyukuri dan merupakan tantangan untuk berbuat bagi masyarakat di Propinsi Lampung agar lebih maju dan sejahtera . Mulyadi Irsan yang telah bertugas di Kabupaten Lampung Barat sejak tahun 1993 an mengaku bahwa Lampung Barat adalah Second Home ( rumah kedua) yang akan selalu diingat dan dikenang ." Alam Lampung Barat, masyarakat juga budaya serta cuacanya adalah sesuatu yang sangat berkesan bagi saya, " demikian Mulyadi Irsan .

Mulyadi Irsan sendiri disebut sebagai salah satu pejabat yang inovatif . Ketika mengunjungi Radio Mahameru FM Liwa pada September 2011 Sekjen DPD Siti Nurbaya Bakar pada waktu itu ( kini Menhut LH) berkata bahwa " Mulyadi Irsan adalah seorang yang inovatif !". @MahameruFMLiwa

0 Response to "Mulyadi Irsan Dilantik Sebagai Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Inovasi Daerah Propinsi Lampung "

Posting Komentar