Zulva - Sandaran Hati

Penyanyi kelahiran Balikpapan ini merilis single keduanya "Sandaran Hati" yang merupakan ciptaan Eldy dari band ANIMA. Masih bersama Seven Music Indonesia, Zulva yang mengaku selalu berkarya sepenuh hati kini siap kembali dan lebih bersinar di dunia musik Indonesia.

"Sandaran Hati," merupakan lagu yang mengisahkan tentang seorang pria yang selalu dikhianati sang kekasih, namun tetap memaafkannya atas dasar rasa cinta kepada kekasihnya.

Proses produksi single ini hanya memakan waktu 2 minggu dengan bantuan Yerry (T-Five) dan juga pencipta aslinya, Eldy Anima. Zulva sendiri mengaku proses pembuatan single ini sangat berkesan dengan adanya andil dari para musisi Indonesia yang cukup besar tersebut. Bantuan Yerry yang mendirect vokal saat proses rekaman sangat membantu Zulva lebih mendalami liriknya.

Zulva sendiri berharap setelah rilisnya single kedua ini, karyanya dapat lagi diterima oleh semua kalangan pecinta musik Indonesia, khususnya pecinta musik pop melayu.

Terus berkarya dan sukses selalu, Zulva! @MahameruFMLiwa
Zulva_-_Sandaran_Hati.html 

Related Posts :

  • Rio Basier_Aku Menyerah 2015 bisa jadi tahun yang bersejarah buat cowok kelahiran Makassar ini, pasalnya setelah melalui proses yang begitu panjang dan persiapan … Read More...
  • Marcell - Cinta Mati Marcell Siahaan, atau Marcell, adalah seorang penyanyi solo pria, drummer dan juga aktor asal Indonesia berdarah campuran Batak, Belanda, … Read More...
  • Givri - Makan Batu Givri Is Back!! Setelah sukses melucurkan Single “Disini Tuh Gak Sakit” kali ini Givr… Read More...
  • Andinia - Kamu & Abu - Abu Patah hati tak selalu diiringi dengan patah semangat, terkadang justru sebaliknya, melahirkan semangat dan kreatifitas yang tinggi. Hal i… Read More...
  • Belagro - Keraguan Berawal dari kebersamaan mengisi acara reuni SMP ditahun 2012 lalu, formasi Bogie-Elena-Agsya-Ronny memiliki semangat untuk dapat terus be… Read More...

0 Response to "Zulva - Sandaran Hati"

Posting Komentar