“Ku Tak Pantas Disurga” Single Yang Kembali Menceritakan Perjalanan Religious Dadali

Proses perjalanan hidup layaknya sebuah cerita, pahit manis, susah senang, jatuh dan bangun pastilah semua pernah mengalaminya. Tapi, dibalik itu semua hak dan tanggung jawab kepada Sang Maha Pencipta Tuhan YME haruslah selalu kita ingat dan laksanakan. Tidak ada kata terlambat untuk memulai, sekalipun terlambat, itu akan lebih baik dari pada tidak sama sekali.

Dalam kesempatan kali ini DADALI yang berpersonilkan Dyrga (Vocal), Yudha (Guitar 1), Richard (Guitar2), Rixx (Keyboard), Oki (Drum), dan Eka (Bass), dibawah naungan Lable serta Management ASCADA Musik, kembali menceritakan perjalanan religious mereka kedalam paduan lyrics dan music, menjadi sebuah single religi yang berjudul “Ku Tak Pantas Disurga”. Sebuah single yang kembali di aransement dan tata vocal yang baru. jadilah sebuah single religi sangat layak diapresiasi. “Alhamdulillah dengan bantuan teman-teman  ASBAK Band single ini telah kami selesaikan secara maksimal” ujar Dyrga menjelaskan proses pembuatan single ini.

Mengupas cerita didalam single yang diciptakan oleh Dyrga ini, menceritakan tentang kesadaran seorang manusia sebagai makhluk ciptaan-Nya yang tak luput dari perbuatan salah dan khilaf. Karena buaian nafsu dunia, hingga telah membuatnya terlena dan melupakan akan sejatinya tujuan ia diciptakan. Hingga akhirnya ia tersadar dan mencoba memperbaiki semuanya, dengan menjalankan semua perintah dan menjauhi semua larangan-NYA. Menarik untuk disimak pesan dalam lagu ini, bahwa sudah menjadi sebuah kewajiban bagi kita, untuk saling mengingatkan dalam hal kebaikan.

Berbagai prestasi dan kesuksesan yang telah didapat DADALI selama ini, tidak membuat besar kepala para personil Dadali. Sebab bagi mereka seluruh prestasi dan kesuksesan yang telah mereka dapatkan sejauh ini, tidak diraihnya sendirian. "Semua ini atas seizin yang Maha Kuasa dan bimbingan dari management, tentunya juga support dari teman - teman media TV, Radio, Online dan para fans juga, yang menghantarkan kami pada kesuksesan seperti sekarang ini", ujar Dyrga sang vokalis. @MahameruFMLiwa

0 Response to " “Ku Tak Pantas Disurga” Single Yang Kembali Menceritakan Perjalanan Religious Dadali "

Posting Komentar