Band yang mengusung genre Progresive punk ini bernama unik “Tom Kill Jerry” lebih dekat disapa dengan TKJ. Band yang terbentuk tahun 2012, ini terdiri dari 6 personil, dengan kembang establish-nya Lucky sebagai vocalis yang satu-satunya cewe’ dalam group ini.
Proses pendewasaan-pun mereka lalui sepanjang 2012-2013, membentuk ciri, pergantian personil, dan berkarya adalah menjadi bagian utama sepanjang masa itu. Dalam pergantian personil selain player posisi vocalis juga tidak luput dari proses ini, hingga 2013 TKJ menemukan vocalist multi talenta “Lucky Julian”. Sosok muda 21 tahun, mahasiswi fakultas hukum salah satu perguruan tinggi di Jakarta ini bergabung dan membawa nuansa yang berbeda. Distorsi musik dan dengan beat yang cepat menjadi ciri khas pada band asal Jakarta Selatan ini.
Terhitung cukup pengalaman band ini untuk bermain di-area yang dianggap sebagai kawasan underground. Dapat dikatakan TKJ berangkat dan besar dari area ini, hingga mampu membentuk komunitas penggemar tersendiri atau fans dengan nama sapaan TKJ KIDS. Jumlahnya cukup signifkan untuk sebuah band yang belum masuk di ranah industri. Karya-karya TKJ cukup digemari secara beat dan ritme, juga secara uraian syair yang gamblang dan apa adanya dan mudah dipahami, juga secara komunikasi, saat mereka berada dipanggung, begitu memukau. Angan digayut gayungpun bersambut, di awal 2015 TKJ terpilih sebagai salah satu band yang karyanya disertakan dalam album Kolaborasoe Endank Soekamti , bersama beberapa Band papan atas tanah air lainnya. TKJ menampilkan “Masa kecil” dengan konsep musik Indiestorsi.
Tidak hanya sampai disitu, dukungan, permintaaan dan harapan agar TKJ untuk masuk keranah industri musik nasional tergolong sangat kuat pasca kehadiran karyanya di album kompilasi tersebut, dan kehadirannya dipanggung pertunjukan di beberapa kota di pulau jawa. Dapat dikatakan ini sebagai awal dari eksistensi TKJ didunia musik industry secara nasional. Dan kini lewat lagu yang sama MASA KECIL dalam konsep music yang disebutnya “beat punk progressive”, kedengarannya lebih harmonis dan “easy listening” TKJ merelease untuk penikmat music tanah air dibawah bendera ASIAMUSIKINDO, tempat ia bernaung sekarang ini.
Kini TKJ, dengan Kreativitasnya, tidak dibatasi oleh mainstream yang ada, lebih luas untuk beat yang mudah dicerna dan satu hal yang terpenting adalah memiliki prinsip, jujur berekspresi, dalam berkarya.
@MahameruFMLiwa TKJ_Band__-_Masa_Kecil.html?
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 Response to "TKJ Band - Masa Kecil "
Posting Komentar