Evi Masamba - Muara Hati

Bagi para penggemar musik dangdut Indonesia, saat ini pasti sudah tidak asing dengan nama Evi Dangdut Academy 2 atau yang lebih dikenal dengan Evi Masamba. Wanita kelahiran 7 Mei 1991 ini, terlahir dengan nama lengkap Evi Anggriani. Evi besar di sebuah desa bernama Masamba, di daerah Luwu Utara – Sulawesi Selatan. Namanya mulai dikenal banyak orang setelah dirinya mengikuti ajang Dangdut Academy 2 Indosiar.

Evi adalah penyanyi yang datang dari latar belakang yang sederhana. Sedari kecil, ia sudah terbiasa bekerja keras dan membantu sang nenek yang telah mengasuh dan menghidupinya sejak kecil. Evi sudah ditinggal orang tuanya, yang harus bekerja ke luar negeri dan ke luar pulau. Namun perjalanan hidupnya, menjadikan Evi tumbuh sebagai seorang gadis yang pantang menyerah.

Sejak kecil, Evi memang memiliki hobi menyanyi, bahkan di kota kelahirannya ia pun sudah sering manggung mengisi berbagai acara offair. Dirinya kemudian menjajal kemampuan bernyanyinya dengan mengikuti ajang Dangdut Academy 2 Indosiar melalui audisi yang diselenggarakan di kota Makasar.

Memiliki materi suara yang unik dan berkarakter serta ditunjang penampilan yang menarik, Evi sukses melenggang maju sampai ke grand final dan memenangkan ajang Dangdut Academy 2. Hampir disetiap penampilannya ia mendapatkan pujian penonton, baik menyanyikan lagu mellow hingga menyanyikan lagu dengan tempo cepat. Ia pun selalu sukses menyanyikan berbagai aliran musik dangdut.

Yang menarik dari Evi, ia dikenal sebagai pribadi yang riang dan selalu gembira. Ia bahkan kerap bertingkah lucu diatas panggung dan membuat penonton tertawa. Kemauannya yang besar untuk belajar menjadi bintang atau penyanyi professional, ditunjukkannya dengan terus memberikan penampilan terbaiknya.

Kini Evi menjajal kemampuannya di industri rekaman dengan mengeluarkan single perdananya, yang juga menjadi lagu kemenangannya di malam final Dangdut Academy 2 yang berjudul “Muara Hati”. Lagu dangdut karya cipta Nur Bayan yang bercerita tentang kesedihan penantian seorang kekasih ini, diaransemen dengan tempo atau beat lagu yang lambat, dengan permainan gendang, seruling dan biola yang menonjol. Karakter vokal dan penghayatan Evi di lagu ini pun terdengar sangat sempurna.

Pasca menjadi juara ajang D'Academy 2, Evi tidak tidak lantas berpuas diri. Dirinya berniat untuk terus mengasah kemampuan bernyanyinya serta performing art yang dimilikinya. Terlebih Evi langsung disibukkan dengan banyak job off air dan on air. "Semoga nanti saya bisa menjaga kualitas aku saat dipanggil off air," jelas Evi.

Muara Hati (Lirik)

Tanpa dirimu ku bagai perahu kayu
Yang terombang-ambing di tengah laut biru
Lajuku hilang terhempas arus gelombang
Karena kini kau tak disisiku sayang

Tanpa dayung ku mencoba arungi samudera
Hanya untuk mencari kemana kini berada
Sekian lama ku menanti tiada kabar kau beri
Menunggumu aku masih disini

Wahai sang bayu kabarkan padanya
Ku rindu belai sayang kasih mesra

Perahu kayu kemana nahkoda ku
Tanpanya kehampaan yang ku rasa

Masih adakah aku dimuara hatimu kasih
Disini ku disini menantimu
Di pelabuhan rindu

Tanpa dayung ku mencoba arungi samudera
Hanya untuk mencari kemana kini berada
Sekian lama ku menanti tiada kabar kau beri
Menunggumu aku masih disini

Wahai sang bayu kabarkan padanya
Ku rindu belai sayang kasih mesra

Perahu kayu kemana nahkoda ku
Tanpanya kehampaan yang ku rasa

Masih adakah aku dimuara hatimu kasih
Disini ku disini menantimu
Di pelabuhan rindu

Tanpa dayung ku mencoba arungi samudera
Hanya untuk mencari kemana kini berada
Sekian lama ku menanti tiada kabar kau beri
Menunggumu aku masih disini
Menunggumu aku masih disini
@MahameruFMLiwa 
Evi_Masamba_-_Muara_Hati.html?

0 Response to "Evi Masamba - Muara Hati"

Posting Komentar