Satu orang lagi Pejabat Pemerintah pada suatu Departeman yang bernama Ridwan Jauhari mencoba turut memeriahkan blantika musik Indonesia. Bermula disela-sela kesibukannya menjalankan tugas, sering diminta tampil pada perayaan Acara-acara Departeman tempatnya bekerja dan pesta pernikahan koleganya untuk menyumbangkan suaranya menyanyikan lagu dari berbagai genre musik. Ruddy Mahesa sebagai Pemilik Label Mahesa Record sekaligus Pencipta Lagu melihat peluang bahwa Ridwan Jauhari dapat memberikan sedikit warna diblantika musik Indonesia dengan karakter suara yang dimilkinya dalam bentuk rekaman lagu. Kemudian terciptalah single pertama yang berjudul “JOJOBA” (Jomblo Jomblo Bahagia) Ciptaan Ruddy Mahesa dan diproduksi oleh Mahesa Record. Single Hits “JOJOBA” ini mengusung genre dangdut yang dikemas dalam balutan musik orkestra yang wah dan unik berpadu dengan suara jazzy dan bossas yang merupakan inovasi dan terobosan baru dari Musisi, Pencipta Lagu dan Arranger yang sudah berpengalaman dengan prestasi malang melintang di blantika musik Indonesia Ruddy Mahesa.
“JOJOBA” menceritakan bahwa kehidupan seorang Jomblo tidak selalu sendiri, kesepian dan penuh kegalauan. Kekuatan syair dan lirik yang dikemas dalam bahasa gaul yang renyah dan mengena dapat memotivasi dan memberikan semangat kepada para Jombloer bahwa kehidupan Jomblo itu ternyata bisa lebih membahagiakan. Mengapa hal tersebut bisa terjadi, silahkan dengarkan sendiri lagu dan simak syairnya yang terdapat pantun “Ayam jago burung merpati…. Biar jomblo yang penting happy” yang bisa saja menjadi motto bagi para Jomblo-Jomblo Sejati untuk selalu semangat menjalani hidup karena urusan jodoh sudah diatur Yang Maha Kuasa sehingga bila sampai waktunya pasti akan datang. .
Video Clips “Jojoba” besutan Pembuat Video Clips muda bertangan dingin Frans William Array dkk yang mengusung konsep cowboy tanpa kuda dengan Liez Purnama sebagai Make Up Artist, sudah bisa dinikmati pada Youtube dengan link https://youtu.be/9UTpDu77gpA mengambil lokasi kediaman penyanyi dan Pantai Anyer yang sudah terkenal keindahan pantai dengan pasir putihnya.
@MahameruFMLiwa
Ridwan_Jauhari_-__Jojoba.html?
0 Response to "Ridwan Jauhari - JOJOBA (Jomblo-Jomblo Bahagia)"
Posting Komentar