“I Wanna Skank” Agar Generasi Saat Ini Tidak Lupa Roots Musik Mereka

D’JENKS MERILIS SOUND CLASH VOL.1

Setelah tahun 2013 lalu merilis album penuh, band reggae / ska / provokatif asal Jakarta, D’Jenks kembali merilis album, kali ini rilisan tersebut berupa three way split bernama “SoundClash Vol.1” dengan tambahan dua band, yakni James Steady dari Cirebon dan The Ska Banton dari Surabaya. Masing masing band menyumbangkan 2 buah lagu.

Ide awal kompilasi ini berasal dari obrolan singkat untuk membuat genre musik ini lebih dikenal luas, sekaligus menjalin silaturahmi antar musisi di kota kota lain. “Karena banyak band bagus di kota kota lain yang belum terekspose dan dikenal orang, jadi kita rilis kompilasi ini agar orang gak mikir band bagus itu hanya di Jakarta saja, tapi di kota kota lain banyak musik dan band yang bagus untuk didengar” Ujar Mr. Rumput yang juga vokalis D’Jenks.

Di album ini D’Jenks mencoba melakukan kolaborasi dengan teman teman dari Jakarta Ska Foundation sebuah wadah untuk komunitas Ska di Indonesia. Kolaborasi ini tertuang dalam lagu “I Wanna Skank” yang juga merupakan lagu gubahan dari band ska Indonesia era 90an Artificial Life, Kabul Anugroho vokalis asli Artificial Life juga turut sumbang suara di lagu ini. Dharmo Sudirman dari Sentimental Moods dan Leonardo and His Impeccable Six didaulat untuk menjadi produser di lagu tersebut.

Single pertama di kompilasi ini “I Wanna Skank” merupakan ide dari Mr. Rumput, agar generasi saat ini tidak lupa dengan roots musik mereka, darimana mereka berasal dan tidak melupakan band pelopor yang memainkan musik dan memperkenalkan roots musik tersebut ke Indonesia, Jangan cuma tahu musik masa kini aja.

Selain itu D’Jenks juga memasukkan karya terbaru mereka “You Make Me Get Fall” yang sangat kental nuansa punk rock / ska 90an. Masuknya Marchel Arnold (bass) dan Ario ‘Lebok’ Nugroho (Gitar) ke dalam line up inti D’Jenks menambah suntikan adrenalin baru terutama untuk musikalitas band ini.
“SoundClash Vol.1” dirilis oleh Sound Clash Rekords, yakni perusahaan rekaman kecil kecilan milik D’Jenks yang sumber dananya berasal dari kas band tersebut, kompilasi ini adalah rilisan pertama resmi Sound Clash Rekords. “SoundClash Vol.1” hanya dirilis dalam format kaset dan iTunes.
@MahameruFMLiwa

0 Response to "“I Wanna Skank” Agar Generasi Saat Ini Tidak Lupa Roots Musik Mereka"

Posting Komentar