"Astaga" Andien Mengumpulkan Sepatu Public Figure Bersama #BerSHOEkur

'Astaga apa yang sedang terjadi?
Oh,astaga hendak ke mana semua ini
Bila kaum muda sudah tak mau lagi peduli
Mudah putus asa dan kehilangan arah."

Setidaknya hal inilah yang dirasakan Andien dalam beberapa waktu terakhir.Bagaimana ia melihat sebagian besar anak muda semakin berkurang kepeduliannya terhadap kondisi sosial di sekitar. Bagaimana kaum muda saat ini mudah sekali patah semangat dan putus asa, dengan mudah meninggalkan impiannya.

Atas dasar itu,Andien yang belakangan memang fokus kepada masalah kanker mencoba membuat perilisan lagu 'Astaga" dalam bentuk yang tidak biasa. Keaktifan Andien dalam berbagai kampanye sosial,membuat media sosial yang dimilikinya menjadi sarana ia berkomunikasi terhadapa para penyandang kanker.

Sampai pada suatu hari,ia merasa ingin membuat sesuatu di bulan Ramadhan dengan cara mengajak temen-teman public figure dan masyarakat luas untuk menyedekahkan sebagian dari rezekinya kepada penyandang kanker lewat sepatu.Program hasil kolaborasi dengan MRA Broadcast dan Anton Ismael ini pun diberi nama #BerSHOEkur.

Dimulai dari awal bulan Ramdahan #BerSHOEkur dengan theme song lagu 'Astaga" ternyata mendapat sambutan yang sangat baik dari masyarakat. Tidak hanya berhasil mengumpulkan sepatu dari public figure,
#BerSHOEkur juga berhasil menarik perhatian Bapak Gubernur DKI Jakarta yang akrab dpanggil Pak Ahok serta mengumpulkan dana untuk disumbangkan ke beberapa rumah singgah kanker.

Bersamaan dengan penyerahan donasi kepada empat rumah singgah penyandang kanker,Andien juga merilis music video lagu 'Astaga" . Di dalam video ini,Andien bekerjsama dengan Anton Ismael sebagai sutradara, ia tidak ingin diperlihatkan sebagai seorang penyanyi, melainkan sebagai bagian dari masyarakat.Masyarakat yang sama rata. Masyarakat yang memang memiliki kewajiban untuk saling peduli terhadap sesama.

Lagu ciptaan James F.Sundah yang pernah dibawakan Ruth Sahanaya ini,diaransemen ulang oleh Nikita Dompas sebagai Music Director. Dilagu ini Bait demi bait Andien menyanyikan bak bercerita.

Harapannya,semoga lagu "Astaga" mampu menggugah hati dan kepedulian seluruh pendengar untuk berbuat sesuatu bagi masyarakat.Tidak lagi mementingkan diri sendiri.Tidak lagi putus Asa.Tidak lagi apatisme.
@MahameruFMLiwa

0 Response to ""Astaga" Andien Mengumpulkan Sepatu Public Figure Bersama #BerSHOEkur "

Posting Komentar